fbpx

10 Makanan dengan 1000 Kalori

Salah satu asupan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh adalah kalori. Mengkonsumsi kalori secara proporsional dapat membuat tubuh beraktifitas dengan baik. Tanpa asupan kalori, seluruh bagian sel-sel dalam tubuh akan mati dan menyebabkan jantung berhenti berdetak. Meski demikian, mengkonsumsi kalori lebih dari kebutuhan wajar harian akan meningkatkan resiko penyakit degenerative seperti obesitas dan diabetes.

Tubuh menyimpan kelebihan kalori didalam jaringan lemak yang terdapat dalam tubuh. Apabila berat badan anda naik, itu tandanya kalori yang masuk lebih banyak daripada kalori yang terbakar. Selama kamu mampu mempertahankan keseimbangan antara kalori yang masuk dan keluar, hal ini akan dapat dengan mudah menjaga berat badan kamu cenderung stabil.

Kalori dapat diperoleh dari berbagai sumber makanan yang kamu konsumsi sehari-hari. Sebagian besar kalori bersumber dari karbohidrat, lemak dan protein. Setiap jenis makanan mempunyai kadar kalori yang berbeda juga tergantung kandungan gizi dan nutrisi yang terkandung di dalamnya. Beberapa makanan memiliki kadar kalori rendah namun beberapa juga ada yang memiliki kandungan kalori yang tinggi. Berikut daftar makanan dengan 1000 kalori, salah satunya mungkin sering kamu konsumsi lho,

  1. Nasi Goreng

Siapa nih yang malam-malam suka lapar terus nyari nasi goreng. Ada yang tahu nggak nilai kalori yang terkandung dalam satu porsi nasi goreng?. Nasi goreng mengandung setidaknya 740 kalori dan belum ditambah dengan isian atau topping ya. Nilai kalori nasi goreng yang tinggi ini disebabkan oleh proses memasaknya yang melibatkan minyak yang banyak dan berbagai macam saus yang ditambahkan. Jumlah kalori dalam nasi goreng bisa bertambah lagi jika kamu menambah lauknya. sebagai contohnya telur ceplok 138 kkal, ati ayam 98 kkal, ayam goreng 218 kkal, dan lain-lain.

  1. Pizza

Menu makanan asal Italia ini memang sangat asyik jika disantap bersama teman maupun keluarga. Tanpa sadar, dalam satu potong pizza ukuran besar mengandung kalori 400-700 kkal. Jika kamu mengkonsumsi lebih dari 3 potong pizza maka bisa dipastikan kalori yang masuk di tubuhmu lebih dari 1000 kalori. Disarankan untuk memesan pizza dengan topping yang rendah kalori seperti sayuran dan keju rendah lemak agar kalori yang masuk tidak berlebih.

  1. Sate Kambing

Olahan daging kambing yang sangat mudah ditemui ini juga memiliki kadar kalori yang tinggi lho. Dalam satu porsi sate kambing (10 tusuk) mengandung 681 kalori dan belum termasuk dengan hidangan pelengkap lainnya seperti lontong dan es teh. Tidak dianjurkan untuk kamu yang sedang diet untuk mengkonsumsi makanan tinggi kalori seperti sate kambing pada malam hari atau sebelum tidur karena kalori yang masuk kedalam tubuh tidak dapat terbakar dengan sempurna.

  1. Mie Instan

Mie instan kerap kali menjadi pilihan ketika kita merasa malas memasak. Makanan yang telah melekat di hati beberapa orang khususnya untuk anak kos ini perlu dibatasi konsumsi hariannya. Kalori yang terkandung dalam mie instan rasa mie goreng, mengandung seidaknya 420 kalori. Jadi, jika kamu mengkonsumsi 2 bungkus mie goreng saja sudah hampir mendekati 1000 kalori. Belum lagi kalau kamu tambahkan nasi, telur ceplok maka nilai kalorinya pasti lebih dari 1000 kalori.

  1. Hamburger

Hamburger termasuk salah satu jenis fastfood yang digemari karen praktis dan mudah dibawa kemana-mana. Dalam 1 porsi hamburger (320gr) terkandung hampir 1000 kalori atau lebih tepatnya 882 kkal. Proses yang tidak sehat, minyak yang berlebihan dan saus yang digunakan adalah beberapa alasan mengapa hamburger memiliki kandungan kalori yang cukup tinggi. Jadi, bila ingin memesan hamburger, lebih baik menggunakan topping yang lebih ringan dan rendah kalori.

makanan 1000 kalori 2

  1. Kentang Goreng

Memproses kentang dengan digoreng adalah hal yang kurang baik untuk kamu yang sedang diet. Olahan kentang yang biasa dijual di restoran cepat saji ini memiliki kandungan kalori sebesar 311 kkal per 100 gr. Jadi, hanya dengan mengkonsumsi 400 gr kentang goreng sehari sama dengan 1244 kalori. Kentang goreng juga mengandung karbohidrat yang tinggi. Apabila tidak diimbangi dengan olahraga maka karbohidrat tersebut akan menumpuk dan akan berkontribusi pada terjadinya obesitas.

  1. Kue Kering

Camilan yang menjadi suguhan wajib saat hari raya ini tak kalah besar kalorinya dibandingkan dengan kentang goreng. Jika dihitung, per 100 gr kue kering mengandung 502 kalori. Ada berbagai macam kue kering yang dijual dipasaran seperti nastar, kastengel, kue semprit dll. Tingginya kalori dalam kue kering tidak dapat dipisahkan dari bahan dasarnya yang berupa tepung, telur, dan selai. Disarankan untuk kamu yang sedang diet agar mengurangi camilan kue kering.

  1. Martabak

Makanan tinggi kalori yang selanjutnya adalah martabak. Makanan khas dari daerah Bangka yang sudah sangat mudah ditemui dimana saja ini bisa membuat berat badan tubuh meningkat jika kita tidak mengontrol konsumsi nya. Jenis martabak juga cukup beragam, mulai dari bahan utama hingga topping yang ditambahkan. Dalam satu potong martabak yang terbuat dari telur bebek, potongan daun bawang dan daging cincang mengandung kurang lebih 350 kalori. Itu hanya satu potong, terbayang kan kalau kamu mengkonsumsinya hingga 4 potong berapa kalori yang masuk ke dalam tubuhmu?

  1. Nasi Padang

Nasi padang adalah salah satu menu masakan favorit bagi sebagian besar orang. Makanan khas Sumatra barat ini terkenal kaya akan bumbu rempah-rempahnya dan sangat nikmat untuk disantap sebagai makan siang. Tahukah kamu, dalam satu porsi nasi padang dengan lauk jeroan atau rendang terdapat setidaknya 770 kalori. Jeroan yang kerap kali menjadi lauk di nasi padang adalah sumber lemak dan kalori yang sangat tinggi. Kandungan kalori yang cukup tinggi pada nasi padang ini disebabkan salah satunya oleh penggunaan santan dan minyak berlebih. Mengkonsumsi nasi padang tentu tidak apa-apa asalkan tidak terlalu sering dan berlebihan

  1. Rawon

Yang terakhir adalah rawon. Dalam satu porsi rawon daging, mengandung setidaknya 680 kalori. Jumlah kalori ini belum termasuk lauk tambahan yang biasa menemani rawon seperti tempe, telur asin dan kerupuk. Jika dihitung secara keseluruhan, tempe mengandung 192 kkal, telur asin dengan 179 kkal dan kerupuk udang dengan 35 kkal. Terkumpul 1086 kalori dalam 1 porsi lengkap rawon. Wow, angka yang sangat fantastis bukan?

Itu dia 10 Makanan dengan 1000 kalori yang sudah di kupas tuntas diatas. Sebenarnya tidak apa-apa mengkonsumsi makanan yang mengandung kalori yang tinggi asal tidak berlebihan dan tidak terlalu sering mengkonsumsinya. Bagi kamu yang sedang dalam proses diet, disarankan untuk menghindari makan tersebut sebisa mungkin karena kalori yang tinggi bisa membuat berat badanmu naik drastis bila tidak diimbangi dengan olahraga teratur.

Baca Juga:

Logo Newlab Big Size
What’s New
5 Cara Diet Ala Masyarakat Asia

5 Cara Diet Ala Masyarakat Asia

Cara diet ala masyarakat Asia kini sudah menarik perhatian banyak orang karena efektivitasnya dalam menjaga kesehatan dan berat badan sekaligus. Pola makan ini mulanya terinspirasi dari kebiasaan makan tradisional di negara-negara Asia yang kaya akan bahan alami,...

6 Keuntungan Minum Teh Detox Setiap Hari

6 Keuntungan Minum Teh Detox Setiap Hari

Teh detox menjadi salah satu jenis teh yang di klaim mampu membersihkan dan membuang racun dalam tubuh sekaligus menjaga berat badan supaya tetap ideal. Tapi benarkah teh detox se-efektif itu? Teh ini memang telah populer selama bertahun-tahun, terutama bagi mereka...

10 Keuntungan Mengonsumsi Teh Detoks Di Pagi Hari

10 Keuntungan Mengonsumsi Teh Detoks Di Pagi Hari

Banyak sekali keuntungan yang bisa didapatkan dari mengonsumsi teh detoks secara rutin saat pagi hari. Minuman ini diyakini dapat mencegah tubuh kita dari berbagai penyakit dan ampuh untuk mengeluarkan racun di tubuh. Tak hanya sebagai cara diet saja, melainkan juga...