fbpx

Cara Memutihkan Gigi Sesuai Saran Profesional

Gaya hidup yang buruk bisa menyebabkan berbagai permasalahan pada tubuh, salah satunya gigi menguning. Masalah ini akan terjadi kalau kamu malas menggosok gigi, terlalu banyak konsumsi minuman berkafein, atau merokok. Kalau sudah terlanjur menguning atau kusam, maka kamu harus segera melakukan langkah untuk mengembalikan warna gigi. Ada banyak sekali cara memutihkan gigi yang bisa dicoba. Mulai dari menggunakan bahan-bahan alami yang murah meriah hingga perawatan ke dokter gigi. Kemanjuran dari cara tersebut pun tergantung dari tingkat keparahan kondisi gigi kamu.

Ini Dia Beberapa Cara Memutihkan Gigi yang Dijamin Efektif

Memilikimu gigi yang kuning tentu akan menurunkan tingkat kepercayaan diri kamu ketika tersenyum. Oleh karena itu, kalau kamu merasa gigi mulai menguning jangan pernah menunda untuk merawatnya. Ini dia beberapa cara efektif untuk memutihkan gigi yang patut kamu coba:

Gosok Gigi dengan Baking Soda

Baking soda merupakan salah satu bahan yang pasti ada di dapur, apalagi kalau kamu hobi membuat kue. Bahan ini mampu memutihkan gigi secara alami karena diperkaya dengan komponen pemutih. Sehingga tak mengherankan kalau baking soda kerap dipakai sebagai salah satu bahan produk pasta gigi.

Manfaat memutihkan gigi yang ditawarkan oleh baking soda tentu tak terlepas dari sifat abrasif yang dimilikinya. Sehingga bahan ini akan melunturkan noda kuning yang menempel di gigi serta menghilangkan plak membandel.

Penggunaan baking soda untuk memutihkan gigi akan menciptakan lingkungan yang bersifat alkali di dalam mulut sehingga mencegah perkembangbiakan bakteri.

Hasil dari penggunaan baking soda untuk memutihkan gigi tentu tidak bisa terlihat secara langsung. Tetapi jika kamu melakukannya secara rutin tentu akan banyak manfaat dan perubahan yang dirasakan.

Campurkan 1 sendok teh baking soda dengan sekitar 2 sendok teh air sampai berbentuk kental lalu pakai untuk menggosok gigi. Tidak perlu dilakukan setiap hari, cukup dua atau tiga kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang terbaik.

Metode Oil Pulling

Kamu bisa juga memanfaatkan minyak sayuran atau biasa disebut metode oil pulling untuk mengembalikan warna putih pada gigi. Cara alami ini sudah lama dipraktikkan oleh suku Indian untuk memutihkan gigi. Tujuan dari metode oil pulling adalah untuk meningkatkan kesehatan mulut dan membuang racun yang menumpuk di tubuh.

Cara memutihkan gigi dengan metode ini sangat mudah. Cukup berkumur dengan minyak sayuran selama beberapa detik. Saat berkumur, dijamin bakteri penyebab gigi kuning dan plak akan ikut terangkat. Untuk melakukan metode ini kamu bisa menggunakan minyak kelapa minyak bunga matahari, minyak wijen, atau lainnya.

Kebanyakan orang lebih memilih menggunakan minyak kelapa karena rasanya yang lebih segar ketika di mulut. Selain itu, minyak ini juga mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan, termasuk mengurangi radang. Namun, sebelum menggunakannya pastikan bahwa minyak kelapa berasal dalam kondisi cair agar bisa untuk obat kumur.

Cara memutihkan gigi yang satu ini memang tergolong unik, namun dipastikan aman karena sangat alami. Selain itu, minyak sayuran juga memiliki sifat asam atau korosif sehingga tidak masalah jika digunakan setiap hari.

Menggunakan Lemon

Buah berwarna kuning yang memiliki rasa asam ini termasuk salah satu bahan favorit yang dapat memutihkan gigi. Selain lemon, kamu juga bisa menggunakan bahan lain yang bersifat citrus seperti jeruk atau kulit pisang. Cara ini diyakini efektif karena bagian kulit dari buah-buahan tersebut dilengkapi dengan komponen asam sitrat.

Sebuah penelitian yang dilaksanakan pada tahun 2010 menyatakan bahwa kandungan 5% asam sitrat pada lemon bisa merontokkan noda di gigi akibat merokok atau minuman berkafein. Selama 4 minggu, subyek penelitian diminta untuk menggosok gigi dengan menggunakan odol yang mengandung bahan ini. Dan hasilnya, giginya kembali putih secara signifikan.

Menggunakan Cuka Apel

Bahan dapur lain yang bisa kamu manfaatkan untuk memutihkan gigi adalah cukup apel. Hanya membutuhkan sedikit cuka apel yang dicampur dengan air untuk merasakan manfaat ini. Tepatnya, gunakan 2 sendok teh cuka apel dengan sekitar 180 ml air kemudian gunakan untuk berkumur.

Cukup berkumur selama kurang lebih 30 detik kemudian lanjutkan dengan menggosok gigi seperti biasa lalu bilas hingga bersih. Untuk mendapatkan hasil yang lebih cepat terlihat, terapkan cara ini setidaknya tiga kali dalam seminggu.

Sebuah studi yang dipublikasikan pada tahun 2014 juga menunjukkan hasil memutihkan gigi dengan subyek percobaan hewan sapi. Dari sisi efek samping, cara ini tergolong aman namun sebaiknya tidak dilakukan terlalu sering. Pasalnya, bahan ini memiliki sifat asam yang bisa mengikis permukaan gigi kalau digunakan terlalu sering.

Mengonsumsi Banyak Buah dan Sayuran

Buah dan sayuran memang memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuh. Termasuk buah dan sayur dengan kadar air tinggi yang baik untuk kesehatan gigi. Hal ini dikarenakan kandungan air dalam buah dan sayuran dapat membersihkan gigi dan gusi secara efektif. Sehingga mulut dan gigi akan terbebas dari risiko plak maupun bakteri yang.

Rajin mengonsumsi buah dan sayuran yang mengandung banyak air akan membantu meningkatkan produksi liur. Sehingga, hal tersebut akan membantu mendorong sisa-sisa makanan yang ada di dalam gigi. Beberapa buah dan sayuran yang bisa kamu coba antara lain adalah stroberi, pepaya, nanas, wortel, seledri, dan lain sebagainya.

Rajin Menyikat Gigi atau Flossing

Selain menerapkan cara di atas, jangan juga melupakan menyikat gigi atau flossing. Untuk mengurangi gigi kuning, kamu harus rajin menyikat gigi menggunakan odol secara lembut. Pilihlah odol atau pasta gigi yang menawarkan manfaat untuk memutihkan gigi secara efektif.

Selain sikat gigi, kamu juga bisa melakukan flossing dengan menggunakan benang khusus gigi. Flossing bertujuan untuk menjangkau sisi gigi yang sulit dijangkau oleh sikat gigi. Kamu bisa melakukannya setiap hari atau dua hari sekali untuk menghempaskan kotoran penyebab gigi kuning yang menumpuk di gigi.

Dental Bonding

Dental Bonding merupakan cara yang kerap dilakukan dokter untuk memutihkan gigi. Metode ini banyak dipilih daripada veneer karena biayanya yang cenderung lebih murah. Perawatan ini dapat dilakukan dengan sekali kunjungan saja dengan waktu sekitar 30 hingga 60 menit.

Saat melakukan dental bonding, dokter akan mengikuti gigi agar permukaannya menjadi kasar. Setelah itu akan dioleskan cairan khusus di permukaan gigi yang berguna sebagai zat pengikat kemudian akan diberi resin komposit untuk memperbaiki warna dan kontur gigi. Jika sudah, maka resin komposit dikeraskan dengan menggunakan sinar ultraviolet.

Veneer

Cara yang satu ini sudah kerap dilakukan oleh artis maupun kalangan masyarakat biasa. Veneer sendiri merupakan lapisan tipis yang terbuat dari bahan khusus dan berfungsi untuk melapisi permukaan gigi.

Bahan yang biasa digunakan sebagai pelapis cukup beragam, seperti komposit, keramik, atau porselen. Lapisan buatan tersebut dapat membuat gigi kamu terlihat lebih putih dan bersih. Selain itu, veneer juga bisa memperbaiki struktur gigi yang kurang rapi. .

Demikian beberapa cara memutihkan gigi secara alami maupun prosedur dokter yang dijamin efektif. Cara mana yang akan kamu coba untuk mengembalikan warna putih gigi biar bisa senyum lebar lagi?

Logo Newlab Big Size
Kolagen dan Manfaatnya dalam Pengobatan Luka Bakar

Kolagen dan Manfaatnya dalam Pengobatan Luka Bakar

Luka bakar adalah jenis cedera yang mempengaruhi kulit dan jaringan di bawahnya, sering kali disebabkan oleh paparan panas, bahan kimia, listrik, atau radiasi. Salah satu komponen penting yang telah digunakan dalam pengobatan luka bakar adalah kolagen. Kolagen tidak...

Peran Kolagen dalam Menjaga Kesehatan Mata

Peran Kolagen dalam Menjaga Kesehatan Mata

Kolagen dikenal sebagai protein yang penting untuk kesehatan kulit, sendi, dan tulang. Namun, tahukah Anda bahwa kolagen juga memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan mata? Kolagen adalah komponen utama yang membentuk struktur mata, terutama pada kornea dan...

Kolagen dan Pencegahan Osteoporosis pada Lansia

Kolagen dan Pencegahan Osteoporosis pada Lansia

Kekurangan kolagen menjadi salah satu penyebab munculnya osteoporosis. Penyakit osteoporos merupakan kondisi yang sering terjadi pada lansia, ditandai dengan penurunan kepadatan tulang dan meningkatnya risiko patah tulang. Salah satu komponen penting dalam menjaga...

Kolagen untuk Ibu Hamil: Manfaat dan Keamanan

Kolagen untuk Ibu Hamil: Manfaat dan Keamanan

Belakangan ini, kolagen semakin populer sebagai suplemen kesehatan, terutama di kalangan wanita yang ingin menjaga kecantikan kulit dan kesehatan sendi. Hal ini karena kolagen adalah protein alami yang memainkan peran penting dalam membentuk dan menjaga kesehatan...

What’s New

5 Cara Menggunakan Pemutih Gigi Dengan Maksimal

Warna gigi yang putih merupakan salah satu faktor penting yang perlu di perhatikan biar kamu punya senyum terbaik. Salah satu metode yang sering di pilih adalah dengan menggunakan pemutih gigi. Namun pemutih gigi ini perlu di gunakan dengan benar supaya hasil yang di...

4 Zat Yang Terkandung Dalam Pemutih Gigi

4 Zat Yang Terkandung Dalam Pemutih Gigi

Punya senyum dengan gigi putih yang bersinar cerah tentu menjadi impian banyak orang. Untuk mendapatkan semua itu, produk pemutih gigi menjadi salah satu solusi yang banyak di gunakan. Produk-produk ini mengandung berbagai zat yang bekerja dengan efektif untuk...

5 Cara Memutihkan Gigi Dengan Bahan Alami

5 Cara Memutihkan Gigi Dengan Bahan Alami

Cara memutihkan gigi tak harus dengan prosedur medis seperti halnya bleaching gigi, lho! Kamu juga bisa memutihkan gigi menggunakan bahan-bahan alami yang bisa dengan mudah kamu temukan di rumah. Sebab selain meningkatkan rasa percaya diri, gigi yang putih cemerlang...