Setiap orang punya standar kulit cantik yang berbeda-beda satu sama lainnya. Ada yang nggak masalah punya kulit hitam, ada juga yang ingin punya kulit putih bak susu. Nah, ada lagi warna kulit putih pucat bak vampire yang juga diidam-idamkan beberapa orang. Well, apakah kamu juga punya impian memiliki kulit putih pucat seperti vampire? Yuk ikuti langkah-langkah di artikel ini untuk memiliki kulit putih pucat bak vampire.
- Pakai Sunscreen
Penggunaan sunscreen merupakan salah satu hal wajib yang harus dilalui bila kamu menginginkan kulit putih pucat bak vampire. Penggunaan sunscreen dilakukan untuk mencegah paparan sinar UV ke tubuh. Sinar UV sendiri bisa membantu menghitamkan kulit karena kandungan SPF 50 dan juga tabir surya yang luas untuk melembabkan kulit.
- Jarang Keluar Rumah
Bila kamu ingin memiliki kulit yang putih pucat bak vampire, pastikan untuk mengurangi durasi keluar rumah. Kamu bisa berada di kamar dalam waktu yang lumayan lama. Dengan cara ini maka kulit kamu pun akan semakin bersih dan putih pucat bak vampire.
- Pakai Baju Tertutup
Tak hanya menggunakan sunscreen saja, kamu juga perlu melindungi kulit dengan mengenakan pakaian tertutup. Misalkan saja, dengan menggunakan topi yang lebar, syal, sarung tangan, kacamata hitam, payung, celana panjang, rok atau jaket. Baju yang tertutup akan membantu kamu mencegah sinar UV merasuk ke dalam kulit, lho.
Hindari mengenakan baju-baju yang pendek dan terbuka karena rentan terkena sinar matahari yang membuat kulit pun semakin mudah menggelap.
- Sering Membersihkan Muka
Salah satu alasan kenapa banyak orang punya kulit yang kusam dan gelap adalah kebiasaan yang jarang membersihkan muka. Semakin jarang bersih-bersih wajah, kotoran pun akan mengendap di epidermis kulit sehingga muka pun jadi gelap. Oleh karena itu, pastikan untuk memutihkan kulit dengan menggunakan beberapa cara yang sudah tertera.
Sangat mudah, gunakan kapas dan juga micellar water untuk mengangkat kuman-kuman yang ada pada wajah. Kemudian, bersihkan dengan facial foam untuk mengangkat kotoran. Gunakan pula toner setelah facial foam agar kotoran semakin keluar dari muka.
Kamu juga bisa menggunakan masker, setidaknya dua hingga tiga kali dalam seminggu agar wajah pun semakin bersih dari kotoran yang membandel. Gunakan masker yang berbahan lumpur bila wajah kamu berminyak. Sementara itu, kamu bisa menggunakan masker dengan kandungan pelembab untuk kulit yang kering.
- Konsumsi Makanan Bernutrisi
Jelas saja, makanan dan minuman bernutrisi sendiri bisa membantu memutihkan kulit wajah, lho. Semakin sehat makanan yang kamu konsumsi, semakin bersih pula kulit mu. Kandungan nutrisi yang ada pada makanan tersebut bisa meresap ke dalam kulit, membuat tubuh dan wajah semakin glowing.
Contoh makanan sehat yang bisa membuat kulit semakin putih bersih sendiri adalah buah-buahan semacam jeruk, mangga atau semangka. Perbanyak konsumsi jeruk untuk membuat kulitmu jadi semakin sehat.
- Sering Peeling
Peeling merupakan langkah terbaik untuk memutihkan kulit. Aktivitas ini bisa membantu kotoran terangkat, sehingga kulit putih pucat bak vampir pun sangat mungkin kamu miliki.
Pastikan memilih produk peeling yang sesuai dengan kondisi kulit. Misalkan saja, bila kulit kamu tebal, pilih produk peeling yang lumayan bertekstur seperti halnya peeling gula atau lumpur. Namun, bila kulit kamu halus, pilihlah produk peeling yang lembut dan tidak terlalu merusak kulit.
- Pakai Masker Saat Keluar
Bagi kamu yang ingin punya kulit putih bersih bak vampire, sebaiknya gunakan masker selama kamu keluar rumah. Masker sendiri tidak hanya digunakan untuk mencegah penyebaran virus corona, tetapi juga digunakan untuk melindungi wajah dari paparan sinar matahari yang berlebih.
- Berendam dengan Air Hangat
Berendam dengan air hangat juga jadi solusi untuk memutihkan kulit agar bersih bak vampire. Berendam dengan air hangat bisa membantu kulit supaya semakin cerah karena air hangat bisa membantu pori-pori terbuka lebih lebar.
Nah, dengan pori-pori yang terbuka semakin lebar, maka masuknya skincare ke wajah bisa semakin maksimal. Tak perlu khawatir karena pori-pori yang terbuka karena air hangat ini hanya sementara dan akan kembali menutup.
- Mandi Air Susu
Kamu bisa mandi air susu untuk membuat kulit pun semakin bersih dan lembut. Mandi air susu bisa kamu lakukan untuk memutihkan kulit, selama dilakukan dengan cara yang sangat rutin. Pastikan untuk mandi selama sekali dalam seminggu dengan air susu supaya efeknya semakin terasa.
- Memanfaatkan Bengkoang
Bengkoang sendiri bisa dijadikan bahan yang alami untuk membuat kulit putih bak susu. Kandungan vitamin B dan C sendiri sangat berperan penting untuk menjaga kulit supaya bersih bersinar.
Segera parut bengkoang, kemudian peras dengan menggunakan air. Gunakan sari bengkoang sendiri sebagai masker lulur mandi atau menambahkan sedikit gula sebagai scrub.
- Memanfaatkan Mentimun
Mentimun adalah salah satu sayuran yang digunakan untuk menghambat pigmentasi kulit dan juga menghilangkan lingkar mata yang hitam. Guna memutihkan kulit secara alami, kamu bisa memblender terlebih dulu mentimun tanpa air dan kemudian usapkan pada seluruh tubuh. Coba diamkan selama 30 menit, kemudian basuh menggunakan air bersih sembari mandi.
- Lobak Putih
Memanfaatkan lobak putih juga bisa kamu gunakan untuk memutihkan kulit secara alami. Kandungan vitamin B complex, fosfor dan zinc yang ada pada lobak putih sangatlah bagus untuk membantu menjaga kesehatan kulit. Hasilnya, kulit pun jadi semakin bersih putih dan terhindar dari kemungkinan kulit kusam.
- Tomat
Senyawa antioksidan yang ada pada tomat sendiri terbukti mampu membantu melawan radikal bebas dan membuat kulit jadi semakin cerah dan berseri. Sebagai tabir surya alami, tomat bisa membantu meminimalisir kerusakan yang ditimbulkan karena sinar UV.
Cukup tumbuk halus tomat, Kemudian oleskan pada seluruh tubuh. Lalu, diamkan selama kurang lebih 30 menit dan kemudian bilas menggunakan air bersih.
- Manfaatkan Kentang
Ternyata, kentang di dapur sendiri mampu memutihkan kulit kamu seputih susu. Caranya pun sangat mudah, yaitu dengan menumbuk kentang secara halus, kemudian mencampurkannya dengan 2 sendok makan susu berbentuk pasta. Lalu, oleskan kentang pada seluruh tubuh dan diamkan selama 30 menit. Kemudian, bilas menggunakan air bersih.
Kandungan mineral pada kentang mampu memutihkan kulit karena berfungsi sebagai antibiotik alami untuk memperlambat dan membantu regenerasi kulit.
BACA JUGA:
- Kulit Putih Alami Tanpa Bantuan Cream, Memangnya Bisa?
- Dari Jerawat Hingga Kusam, 10 Masalah Kulit Ini Paling Banyak Dialami Wanita
- Bahan-Bahan Pasar yang Bisa Mengubah Kulit Kusam Jadi Kulit Putih Susu
- Jenis Warna Kulit Orang Indonesia, Dari Hitam, Putih Gading Hingga Kuning Langsat
- Tips Memilih Produk Bulu Mata Terbaik Anti Zonk
- 11 Cara Menebalkan Alis Paling Manjur dan Cepat
- Memanjangkan Bulu Mata Alami Pakai ‘Sumpit Bakar’ Ala Orang Korea
- Kapan Waktu yang Tepat Konsumsi Minuman Kolagen?
- 10 Manfaat Collagen Drink: Bikin Kulit Mulus, Badan Pun Langsing