fbpx

Pencerah Ketiak Seperti Apa yang Bagus?

Menggunakan pencerah ketiak tidak hanya memutihkan kulitmu tetapi juga menyehatkan kulit. Akan tetapi kamu perlu memperhatikan beberapa hal sebelum menggunakan pencerah ketiak agar kulit tetap terlindungi.

Salah satu permasalahan kulit yang terjadi adalah kulit ketiak menghitam. Oleh karena itu agar ketiak tidak hitam kamu bisa memilih deodorant yang sesuai dengan kulit. Sebab kandungan di dalamnya sangat berpengaruh.

Tips Memilih Pencerah Kulit

Fungsi dari deodorant bukan hanya untuk mencerahkan kulit tetapi menjaga agar kulit ketiak tetap lembab dan sehat. Berikut ini beberapa tips yang dapat kamu lakukan saat memilih pemutih ketiak agar tidak salah.

  1. Membeli Pemutih Ketiak yang Mencegah Iritasi

Ciri-ciri deodorant yang aman adalah mampu mencegah terjadinya iritasi. Tidak semua bahan pada pemutih ketiak aman. Namun jika kamu menggunakan bahan yang kurang tepat maka bisa menyebabkan iritasi kulit.

Iritasi kulit yang tidak segera diatasi bisa menyebabkan ketiak menghitam. Oleh karena itu kamu perlu melihat kandungan dari pencerah ketiak apakah ada bahan yang sekiranya membuat iritasi atau tidak. Menggunakan pemutih ketiak bertujuan untuk menyehatkan kulit bukan menghitamkan kulit.

  1. Memilih Pemutih yang Bekerja dengan Baik

Fungsi menggunakan pemutih ketiak adalah untuk mengurangi produksi sel melanin pada kulit sehingga ketiak tidak menghitam. Jadi sebelum membeli pemutih ketiak bisa mencari tahu dulu bahan-bahan yang tepat pada deodorant.

Contohnya adalah pemutih dengan kandungan niacinamide. Niacinamide memiliki fungsi untuk mencerahkan kulit dengan maksimal. Selain itu niacinamide juga bisa mengurangi produksi sel melanin yang menghambat pencerahan kulit.

Niacinamide sendiri termasuk jenis senyawa amid aktif yang berasal dari vitamin B3. Niacinamide bisa memproduksi keratin atau protein yang sangat dibutuhkan oleh kulit. Jika kamu menggunakan pencerah ketiak secara rutin maka kulit akan lebih cerah dan halus.

  1. Beli Produk Khusus Ibu Hamil dan Menyusui

Kalau kamu sedang hamil atau menyusui penggunaan deodorant juga tidak bisa sembarangan. Deodorant khusus ibu hamil dan menyusui tidak boleh mengandung paraben, aluminium, dan alkohol, serta memiliki banyak kandungan bahan alami.

  1. Produk Harus Tahan Lama

Permasalahan selain ketiak menghitam yang kadang meresahkan adalah munculnya bau tidak sedap dari ketiak. Kamu mungkin tidak sadar tapi orang di sekitarmu akan merasa tidak nyaman, jadi pemilihan deodorant perlu diperhatikan.

Kamu dapat membeli deodorant yang mampu mengatasi keringat berlebih sehingga tidak menimbulkan bau badan. Keringat muncul karena adanya bakteri hidup pada permukaan kulit dan memecah protein menjadi bau badan.

Deodorant yang tepat untuk mengatasi bau badan mengandung antiperspirant alami. Kandungan tersebut dapat bertahan lama sehingga tidak menimbulkan bau kurang sedap. Cara kerjanya adalah dengan membunuh bakteri penyebab bau badan.

Selain itu pencerah ketiak dengan antiperspirant alami juga menghambat kelenjar keringat agar tidak memproduksi keringat secara berlebih.

  1. Menggunakan Produk dengan Kandungan Ekstrak Lemon

Ekstrak lemon ternyata ampuh mengatasi permasalahan pada kulit ketiak. Lemon memiliki kandungan asam sitrat dan vitamin C tinggi sehingga bisa menutrisi kulit. Vitamin C pada lemon bersifat antioksidan yang berfungsi untuk menetralisir radikal bebas.

Serta bisa meningkatkan produksi kolagen. Adapun fungsi dari asam sitrat adalah mengangkat sel kulit mati dari lapisan terluar kulit sehingga tidak menumpuk. Tumpukan sel kulit mati adalah salah satu alasan mengapa ketiak menghitam.

Nah jika ingin memiliki kulit yang cerah maka beli deodorant dengan kandungan ekstrak lemon, niacinamide, atau antiperspirant alami.

pencerah ketiak 2pencerah ketiak 2

  1. Membeli Produk dengan Kandungan Alami

Ada beberapa bahan alami yang ternyata cukup ampuh digunakan sebagai pencerah ketiak. Beberapa bahan alami di bawah ini juga aman jadi tidak menimbulkan efek samping.

  •         Ekstrak Bunga Camellia

Selain ekstrak lemon, ekstrak bunga camelia juga bisa mencerahkan kulit ketiak. Namun kebanyakan orang mengira kalau bunga camellia hanya bermanfaat bagi wajah saja. Padahal ketiak menghitam bisa diatasi dengan ekstrak bunga camellia.

  •         Susu

Siapa sangka minuman dengan vitamin D ini memiliki peranan penting dalam kesehatan kulit ketiak. Kamu bisa mengecek kandungan pada krim pemutih ketiak apakah terdapat kandungan susu atau tidak.

Susu memiliki kandungan probiotik tinggi sehingga bermanfaat dalam menjaga kulit ketiak tetap lembab. Jika kamu menggunakannya secara rutin maka ketiak menjadi halus, mencegah iritasi, dan tidak kering.

Permasalahan kulit ketiak menghitam juga dapat teratasi apabila menggunakan produk pencerah ketiak dengan kandungan susu. Susu bisa memperbaiki sel kulit yang bermasalah serta meremajakan kulit.

Apabila kamu adalah orang yang sangat terganggu dengan bulu ketiak, krim dengan kandungan susu bisa menghilangkan bulu ketiak dengan cepat.

  •         Ekstrak Mentimun

Alternatif lain adalah deodorant dengan ekstrak mentimun. Memiliki kandungan air tinggi membuat mentimun tidak hanya bermanfaat untuk wajah saja tetapi juga ketiak menghitam.

  •         Ekstrak Witch Hazel

Apakah sebelumnya kamu pernah mendengar nama tanaman ini? Witch hazel adalah tanaman yang memiliki banyak manfaat salah satunya mencerahkan ketiak. Memiliki kandungan anti radang bisa mengatasi iritasi kulit.

Krim dengan kandungan witch hazel sangat direkomendasikan untuk kamu pemilik kulit sensitif. Tanaman witch hazel bekerja dengan cara mengurangi alergi dan iritasi pada kulit serta mencegah terjadinya infeksi.

  •         Ekstrak Green Tea

Salah satu bahan alami lain yang juga terdapat pada krim pencerah ketiak adalah teh hijau. Negara Tiongkong terkenal sering menggunakan green tea sebagai pengobatan alami. Tentu saja teh hijau bisa mencerahkan kulit ketiak.

Green tea memiliki kandungan yang dinilai ampuh untuk mengatasi peradangan serta menjaga kulit agar tetap kenyal. Memiliki zat antioksidan pada green tea mampu mengatasi kulit bermasalah serta memproduksi banyak kolagen.

Selain itu manfaat dari green tea adalah membuat kulit menjadi lebih sehat, cerah, dan halus. Tentu kamu akan lebih percaya diri ketika bepergian

  1. Melihat Kandungan Kimia di Dalamnya

Tidak semua perusahaan kecantikan membuat krim ketiak dari bahan alami. Tentu mereka juga mencampurkan bahan-bahan kimia yang dinilai ampuh untuk mengatasi iritasi, ketiak menghitam, dan mencegah infeksi seperti di bawah ini:

  •         Arbutin Acid

Asam arbutin merupakan turunan dari hydroquinone yang mampu mengatasi kulit menghitam. Arbutin acid berasal dari ekstrak bahan-bahan alami seperti pir, mulberry, blueberry, dan bearberry. Fungsinya sama yaitu untuk membuat kulit kembali menjadi cerah.

Akan tetapi kekurangannya adalah bisa membuat iritasi pada kulit sensitif. Oleh karena itu sebelum menggunakan krim dari arbutin acid bisa menggunakan produk tersebut ke bagian tubuh yang lain.

  •         BHA dan AHA

Kandungan lain yang juga terdapat pada produk pencerah ketiak adalah BHA dan AHA. BHA dan AHA termasuk jenis asam hidroksi yang berfungsi untuk mencerahkan ketiak. Keduanya juga berperan dalam melakukan eksfoliasi sel kulit mati.

Fungsi lainnya adalah menjaga kulit agar tetap lembab, meratakan warna kulit, serta mencegah terjadinya peradangan.

Sekarang kamu tidak perlu bingung lagi jika ingin membeli pencerah ketiak. Pilihlah pencerah ketiak yang cocok dan sesuai dengan kebutuhan kulit ketiak kamu.

Logo Newlab Big Size
Kolagen dan Manfaatnya dalam Pengobatan Luka Bakar

Kolagen dan Manfaatnya dalam Pengobatan Luka Bakar

Luka bakar adalah jenis cedera yang mempengaruhi kulit dan jaringan di bawahnya, sering kali disebabkan oleh paparan panas, bahan kimia, listrik, atau radiasi. Salah satu komponen penting yang telah digunakan dalam pengobatan luka bakar adalah kolagen. Kolagen tidak...

Peran Kolagen dalam Menjaga Kesehatan Mata

Peran Kolagen dalam Menjaga Kesehatan Mata

Kolagen dikenal sebagai protein yang penting untuk kesehatan kulit, sendi, dan tulang. Namun, tahukah Anda bahwa kolagen juga memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan mata? Kolagen adalah komponen utama yang membentuk struktur mata, terutama pada kornea dan...

Kolagen dan Pencegahan Osteoporosis pada Lansia

Kolagen dan Pencegahan Osteoporosis pada Lansia

Kekurangan kolagen menjadi salah satu penyebab munculnya osteoporosis. Penyakit osteoporos merupakan kondisi yang sering terjadi pada lansia, ditandai dengan penurunan kepadatan tulang dan meningkatnya risiko patah tulang. Salah satu komponen penting dalam menjaga...

Kolagen untuk Ibu Hamil: Manfaat dan Keamanan

Kolagen untuk Ibu Hamil: Manfaat dan Keamanan

Belakangan ini, kolagen semakin populer sebagai suplemen kesehatan, terutama di kalangan wanita yang ingin menjaga kecantikan kulit dan kesehatan sendi. Hal ini karena kolagen adalah protein alami yang memainkan peran penting dalam membentuk dan menjaga kesehatan...

What’s New
Manfaat Menggunakan Pencerah Ketiak Secara Rutin

Manfaat Menggunakan Pencerah Ketiak Secara Rutin

Menggunakan pencerah ketiak secara rutin kini telah jadi tren populer yang banyak di gunakan. Apalagi ketiak yang cerah dan sehat telah menjadi salah satu ciri kebersihan dan perawatan diri yang baik. Di era sekarang ini banyak orang menggunakan berbagai cara untuk...

6 Cara Mencerahkan Ketiak Dengan Cepat

6 Cara Mencerahkan Ketiak Dengan Cepat

Cara mencerahkan ketiak dengan cepat merupakan langkah terbaik yang bisa kamu lakukan. Biasanya ketiak gelap terjadi karena suatu kondisi yang biasa di sebut acanthosis nigricans. Kondisi ini bisa terjadi dengan tiba-tiba dan bisa menimbulkan lipatan di sekitar tubuh....

5 Cara Mencerahkan Ketiak Menggunakan Bahan Alami

5 Cara Mencerahkan Ketiak Menggunakan Bahan Alami

Cara mencerahkan ketiak merupakan hal yang harus diketahui. Karena sebagian besar orang, menganggap hal itu memalukan. Bahkan, kulit ketiak yang terlihat lebih gelap bisa membuat beberapa orang menghindari penggunaan atasan tanpa lengan, mengenakan pakaian renang di...